Rano Karno Ingin Wagub Banten dari Kalangan Birokrat

Gubernur Banten Rano Karno
Sumber :
  • VIVA/Taufik Rahadian

VIVA.co.id – Politisi Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia yang juga Gubernur Banten, Rano Karno, mengaku siap bila tidak ditempatkan menjadi calon gubernur dalam Pemilihan Kepala Daerah Banten 2017.

"Saya siap ditempatkan di mana saja," kata Rano di Kinasih Resort, Jl Raya Cilangkap, Kelurahan Cilangkap, Tapos, Depok, Jawa Barat, Selasa, 6 September 2016.

Meski begitu, ia mengaku telah ditunjuk menjadi calon Gubernur Banten yang akan diusung PDIP di Pilkada serentak tahun depan.

Apalagi, lanjut Rano, pihaknya telah membangun komunikasi politik untuk berkoalisi dengan partai lain.

"Secara koalisi, ya, kami sudah menjalin dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Cagub Banten pastinya saya. Tapi wakilnya perlu pembahasan," tuturnya.

Lebih lanjut dirinya menambahkan, meski telah ditunjuk kembali menjadi calon gubernur, namun ia mengaku belum mengetahui siapa sosok yang bakal menjadi wakilnya.

Maka dari itu, komunikasi politik dengan beberapa partai terus dilakukan untuk menentukan bakal calon wakil gubernur yang akan mendampinginya nanti.

"Kalau saya boleh meminta (wakilnya) dari kalangan birokrat. Karena, sekarang sedang pembenahan total. Banten masuk enam provinsi yang dalam pembinaan KPK. Bahkan, KPK berkantor di tempat kami," tandasnya.

(ren)