DPR Sepakat Komjen Tito Karnavian jadi Kapolri

Fit and Proper Test Calon Kapolri Tito Karnavian
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA.co.id – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akhirnya menyetujui calon tunggal Kapolri Komisaris Jenderal Tito Karnavian untuk menggantikan Jenderal Polisi Badrodin Haiti.

Berdasarkan pandangan dan catatan 10 fraksi, Komisi Hukum DPR itu sepakat mengusulkan Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri pengganti Jenderal Polisi Badrodin Haiti.

"Akhirnya seluruh anggota komisi III secara mufakat menyetujui pemberhentian dengan hormat Kapolri Jenderal Badrodin Haiti dan menyetujui pengangkatan Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri yang  akan dibawa ke paripurna 27 Juni mendatang," kata Ketua Komisi III, Bambang Soesatyo, Jakarta, Kamis, 23 Juni 2016.  
 
Berikut sejumlah pandangan masing-masing fraksi usai uji kelayakan dan kepatutan digelar:

Fraksi PDI Perjuangan yang diwakili, Ahmad Basarah, mendukung Tito sebagai Kapolri.

Fraksi Golkar, Adies Kadir juga menyatakan hal yang sama. Menurutnya, penunjukan Tito sebagai Kapolri dinilai tepat. Melalui Tito, dia berharap kasus korupsi, narkoba dan terorisme bisa menjadi perhatian serius.

Fraksi Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menghormati hak prerogatif Presiden dalam menentukan Kapolri. Usai mendengar paparan uji kelayakan dan kepatutan, Fraksi Gerindra menyetujui Tito sebagai Kapolri.

Fraksi Demokrat, Didik Mukrianto juga mengatakan, sejak awal Partai Demokrat memperhatikan betul nama Tito dengan segala presitasi dan keberhasilannya. Tito juga dipandang, sebagai calon Kapolri yang responsif dan selalu hadir dengan sousi yang baik. (ase)