Ada Ruang Aklamasi di Munaslub Golkar
Jumat, 13 Mei 2016 - 17:40 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
VIVA.co.id – Ketua Komite Pemilihan Munaslub Partai Golkar, Rambe Kamarul Zaman, mengatakan panitia telah menyiapkan berbagai skenario pemilihan ketua umum. Hal ini mengacu pada percepatan waktu pelaksanaan Munas.
"Iya, tergantung. Besok kan pra Munaslub pagi, terus pembukaan malam. Kalau bisa akan dipercepat. Ini kan prosesnya sudah maju, kampanye sudah selesai, sosialisasi selesai, debat nanti malam selesai," kata Rambe saat dihubungi, Jumat, 13 Mei 2016.
Saat ini, menurut Rambe, status delapan orang kontestan masih menjadi bakal calon. Para pemilik suara akan memilih delapan orang ini dengan voting tertutup. Para bakal calon harus memperoleh suara 30 persen atau setara 167 suara untuk menjadi calon.
Dalam proses ini, menurut Ketua Komisi II DPR itu, komite pemilihan telah menyiapkan tiga skenario. Dan skenario ini tidak menutup kemungkinan adanya aklamasi dari bakal calon ketua umum langsung menjadi ketua umum.
"Kalau hanya satu yang dapat 30 persen dan yang lain tidak sampai 30 persen, maka yang mendapat suara 30 persen itu langsung menjadi ketua umum. Aklamasi," tegasnya.
Baca Juga :
Rambe menambahkan, bila ada dua orang kandidat yang mendapat suara 30 persen atau lebih, maka akan dilanjutkan dengan pemilihan pada tahap kedua.
Skenario ketiga yang disiapkan komite pemilihan adalah bila tidak ada satupun dari delapan calon yang mendapat dukungan 30 persen suara. "Kami vote ulang, tapi diambil urut suara 1, 2, 3 terbanyak saja," katanya. (ase)