Priyo Daftar Caketum Golkar Tanpa Uang Rp1 Miliar

Priyo Budi Santoso saat datang ke DPP Partai Golkar.
Sumber :
  • Herdi Muhardi/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Priyo Budi Santoso resmi mendaftarkan diri sebagai calon ketua umum Partai Golkar, di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat.

Mantan wakil ketua DPR periode 2009-2014 itu datang mendaftarkan diri pada pukul 22.00 WIB, dengan ditemani tim suksesnya, termasuk politisi Hajriyanto Y Thohari.

"Saya ingin menyampaikan, seluruh persyaratan semua telah kami persiapkan. Saya patuh dan mengikuti semua persyaratan yang ada," ungkap Priyo saat mendaftarkan diri, Rabu malam 4 Mei 2016.

Hanya saja, Priyo mengaku belum akan menyerahkan uang sebesar Rp1 miliar, yang sebelumnya dijadikan syarat pendaftaran.

Kata dia, uang sebesar Rp1 miliar yang disumbangkan, baru akan diserahkan jika fatwa pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan kejelasan kepada komite etik pemilihan.

"Karena itu, saya mohon keleluasan waktu. Bagaimana nanti resminya komite etik berpendapat mengenai masalah yang selama beberapa hari belakangan ini menjadi salah satu fokus utama di media," katanya.

Sementara itu, untuk persyaratan lainnya, kata Priyo, dia dan tim pemenangan telah melengkapi berbagai persyaratan yang telah ditentukan.

Namun, Priyo tampaknya tidak perlu menyetor uang tersebut. Sebab, partai sudah memutuskan bahwa sumbangan Rp1 miliar tidak akan diterapkan, karena menurut KPK bisa dianggap sebagai gratifikasi.