Jokowi Mendadak Panggil Luhut

Menkopolhukam Luhut Pandjaitan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Zahrul Darmawan.

VIVA.co.id – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan, secara mendadak dipanggil Presiden Joko Widodo. Pemanggilan ini menyusul beredarnya nama Luhut dalam dokumen pengemplang pajak Panama Papers.

Namun, Luhut mengaku pemanggilannya tak terkait masalah itu, tapi soal kunjungan ke Tiongkok pada Senin 25 April 2016 siang ini.

"Saya dipanggil Presiden tiba-tiba karena rencana kunjungan saya ke China, Tiongkok. Kunjungan ke Tiongkok itu sebenarnya dalam konteks regular meeting," jelas Luhut, di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin 25 April 2016.

Sebelumnya menteri polhukam Tiongkok juga sudah bertandang ke Indonesia dan bertemu dengannya, sehingga ini merupakan kunjungan balasan.

Luhut mengaku, sejumlah persoalan akan dibahas dalam regular meeting tersebut.

"Saya akan berbicara menyangkut masalah-masalah keamanan, masalah-masalah tentu south Chinna sea (laut China selatan), kemudian menyangkut masalah teroris, kemudian menyangkut masalah cyber deffence," jelas Luhut.

Selain itu, beberapa pertemuan juga akan dilakukan seperti dengan Perdana Menteri Tiongkok. Rabu, Luhut akan kembali ke Indonesia.