Idrus Marham dan Panggilan Saat Masa Sulit Golkar
- VIVA.co.id/ Syaefullah
VIVA.co.id - Bakal calon Ketua Umum Partai Golkar, Idrus Marham, merasa terpanggil untuk membenahi Partai Golkar yang sedang dalam masa sulit seperti saat ini.
"Saya menyatakan bahwa saya maju Ketua Umum DPP Golkar periode ini merupakan keterpanggilan dari Partai Golkar pada masa sulit ini," kata Idrus Marham saat berbicang, Rabu malam, 16 Maret 2016.
Tantangan lain, kata Idrus, adalah kondisi politik saat ini. Terutama persiapan Partai Golkar menghadapi Pemilihan Presiden 2019 dengan waktu yang tidak lama.
"Efektif 3 tahun, bahkan 2,5 tahun. Saya merasa terpanggil melanjutkan yang ada," kata Idrus.
Sesuai dengan komitmennya, Idrus akan mengembalikan ideologi Partai Golkar yaitu pembangunan untuk mengatasi segala permasalahan rakyat saat ini.
"Saya yakinkan jajaran Partai Golkar sebagai sebuah gerakan ideologis. Pembangunan, karya-kekaryaan. Mampu penuhi kepentingan rakyat, kebutuhan rakyat dan mampu atasi masalah rakyat. Dengan cara itu, DPD provinsi akan berikan dukungan kepada saya," tuturnya. (ase)