JK 'Ogah' Tegur Rizal Ramli Soal Nomenklatur Kementrian

Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/OIC-ES2016/Wisnu Widiantoro/pras/par/16.

VIVA.co.id – Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla mengatakan tidak memiliki sentimen pribadi terhadap Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli. Ini termasuk soal kritik JK terhadap nomenklatur nama kementerian, yang diubah Rizal tanpa memperhatikan peraturan presiden (perpres).

"Kenapa urusannya sentimen? Yang benar dan salah, itu saja," kata Wapres Jusuf Kalla (JK) di Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta, Jumat 11 Maret 2016.

Sebelumnya, Wapres JK mengingatkan bahwa nama kementerian tidak bisa diubah begitu saja. Pasalnya nomenklatur tersebut sudah diatur dalam perpres di Kabinet Kerja. Sayangnya, Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dalam laman web resminya sudah buru-buru memampangkan nama Kementerian Koordinator Maritim dan Sumber Daya tanpa perubahan perpres.

JK menambahkan, nomenklatur itu tak perlu komentar panjang darinya. Hal tersebut seharusnya menjadi urusan sekretaris kabinet.

"Itu seskab (Pramono Anung) sudah bilang. Tanya seskab dong," katanya lagi.

Menurut JK dia juga tidak akan menegur Rizal Ramli. Kekeliruan itu mestinya sudah disadari.

"Tidak perlu dibicarakan. Orang pasti sudah tahu sendiri pastinya," kata dia. (ren)