Prihatin dengan Konflik Golkar, Habibie Menangis

Presiden ketiga RI, BJ Habibie meninggal dunia.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id - Tokoh senior Golkar, yang juga Presiden ke-3 RI B.J.Habibie berharap, perselisihan di tubuh Partai Golkar dapat segera diselesaikan. Karena itu, dalam waktu dekat, Habibie akan mengundang kedua pihak yakni Aburizal Bakrie dan Agung Laksono.

"Tadi Pak Habibie mengatakan akan memanggil Pak Agung dan ARB sepulang dari luar negeri," kata juru bicara poros muda Partai Golkar, Andi Sinulingga, usai bertemu Habibie di kediamannya, Patra Kuningan Jakarta Selatan, Kamis malam, 7 Januari 2016.

Menurut Andi, konflik Golkar ini diminta untuk diselesikan segera. "Kita harus selesaikan secara kekeluargaan," katanya.

Politisi senior Partai Golkar, Akbar Tanjung menambahkan, Habibie punya perhatian besar terhadap permasalahan yang sedang dialami Golkar. Habibie bahkan sempat menangis mencermati konflik berkepanjangan partai ini. Apalagi, sudah berlarut-larut.

"Pokoknya beliau prihatin. Dia konsen betul," kata Akbar di tempat yang sama.

(mus)