MKD Tak akan Panggil Riza Chalid

Riza Chalid
Sumber :
  • VIVA.co.id / Andry Daud

VIVA.co.id - Pimpinan Sidang Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Sufmi Dasco Ahmad, menyatakan bahwa MKD akan menggelar lagi rapat internal pada Rabu, 16 Desember 2015. Dasco mengaku tidak dapat membeberkan hasil rapat internal malam ini karena dilaksanakan secara tertutup.

"Tadi rapat kemudian memutuskan hari Rabu kita rapat internal lagi. Tetapi, karena rapat internal ini isinya harus dirahasiakan, saya tidak bisa sampaikan di sini isinya apa aja, hari Rabu baru nanti dilanjutkan," ujar Dasco di depan ruang sidang MKD, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin, 14 Desember 2015.

Dasco menilai bukti-bukti dan informasi yang didapatkan MKD sudah cukup untuk dapat mengambil keputusan terkait kasus dugaan pelanggaran etik Ketua DPR Setya Novanto. Dia berharap MKD dapat mengambil keputusan tentang kasus ini pada Rabu nanti agar masyarakat dapat mengetahui secara cepat kepastian dan hasil dari penanganan kasus ini.

"Ini soal waktu nanti kalau lama-lama kami dikira molor-molorin lagi atau kita kemudian sengaja mengulur-ulur waktu. Kami kan menjawab juga tuntutan dan harapan dari maayarakat bahwa kasus ini segera selesai. Dan waktu itu kami juga menyampaikan bahwa kita akan selesaikan sebelum reses," ucap Dasco.

Mengenai pengusaha Muhammad Riza Chalid, Dasco mengatakan bahwa MKD tidak akan lagi memanggil yang bersangkutan. Alasannya, Riza sudah dua kali dipanggil dan tidak datang dan berdasar informasi tengah ada di luar negeri.

"Kami dituntut untuk menyelesaikan masalah ini sebelum reses sehingga tadi semua berkesimpulan bahwa dengan fakta-fakta dan bukti yang ada bisa segera diambil keputusan pada hari Rabu," tutur Dasco. (one)