Kapolri Siap Jelaskan Pencopotan Buwas ke DPR

Kapolri Jenderal Badrodin Haiti
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA.co.id - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti siap menjelaskan perihal pencopotan Komjen Budi Waseso (Buwas) kepada Komisi III DPR.

"Ya boleh saja (dipanggil Komisi III), enggak apa-apa," kata Badrodin usai rapat terbatas di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 4 September 2015.

Rencananya, Komisi III akan memanggil Badrodin pada Senin atau Selasa pekan depan. Pemanggilan Kapolri oleh komisi hukum tersebut, terkait pencopotan Komjen Buwas yang dianggap aneh.

Badrodin tidak mempersoalkan itu. Bahkan, apapun keinginan dewan termasuk adanya usulan pembentukan panitia khusus (pansus) agar masalah hukum yang ditangani Komjen Buwas sebelumnya tetap berjalan.

"Kan bisa dimonitor tiap saat. Kan Komisi III mitranya Polri, setiap saat bisa ditanya. Kalau nggak sampai ke pengadilan bisa di tanyakan bisa dicek," ujarnya menjelaskan.

Badrodin mengaku siap menjawab segala pertanyaan dewan. Namun, dia tidak paham, kalau nantinya mengarah ke pansus.

"Makanya jangan ditanya ke saya. Efektifitasnya gimana bukan kapasitas saya menjawab itu."

(mus)