Gubernur Bali Jawab Rumor Jadi Calon Menteri
- Wima Saraswati/VIVAnews
VIVAnews – Gubernur Bali I Made Mangku Pastika disebut-sebut akan masuk dalam Kabinet Indonesia Bersatu II. Namanya disebut politikus dari tiga partai layak masuk kabinet.
Namun, saat dimintai tanggapannya, Pastika mengaku tidak tertarik masuk kabinet. "Saya akan menjadi gubernur lima tahun," katanya usai pelantikan pejabat eselon II Pemerintahan Provinsi Bali, Denpasar Jumat, 7 Januari 2010.
Pastika menejelaskan, sejauh ini tidak pernah ada yang menghubungi bahkan mengajaknya ikut bergabung dalam Kabinet Indonesia Bersatu II.
Menurutnya, mengemban amanat yang telah diberikan oleh rakyat Bali adalah hal yang paling utama, di mana Pastika terpilih sebagai Gubernur Bali pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2008 dan harus menjabat hingga 2013 mendatang bersama wakilnya Anak Agung Ngurah Puspayoga.
“Tidak ada itu (tawaran masuk kabinet). Yang pasti saya akan tetap menyelesaikan tugas sebagai gubernur sampai akhir masa jabatan saya,” ujar mantan Kepala Kepolisian Daerah Bali itu.
Nama Pastika sempat disebut-sebut layak menjadi menteri oleh sejumlah anggota Fraksi PDIP, Demokrat, dan Golkar. Salah satunya diungkapkan saat kunjungan kerja Komisi IX DPR RI di Bali pada November 2010 lalu.
Meski DPP PDIP juga telah memberi lampu hijau terhadap Gubernur Bali untuk bergabung dengan Kabinet Indonesia Bersatu jilid II, namun Pastika juga enggan berkomentar.
Laporan Peni Widarti | Bali