Hasto Yakin Pemeriksaan Dirinya di KPK Tak Berpengaruh ke Pilkada
- VIVA/M Ali Wafa
Jakarta – Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan bahwa pemanggilan dirinya oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, tidak akan mempengaruhi proses Pilkada 2024. Dia juga menegaskan akan menghadiri panggilan sebagai saksi.
Sebelumnya, Hasto sudah dua kali dipanggil KPK sebagai saksi kasus Harun Masiku (HM) dan proyek perawatan jalur kereta di DJKA Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"Itu mungkin dari pihak sananya mencoba mengkaitkan, tetapi bagi kami tidak (akan terpengaruh). Bagi kami ini bagian dari ujian-ujian partai karena kami juga digerakkan oleh nilai ideologi moral dan etika di dalam berpartai," kata Hasto di Bogor, Jawa Barat, Selasa, 23 Juli 2024.
Hasto menegaskan komitmennya bakal kooperatif menghadiri setiap pemanggilan yang ditujukan pada dirinya. Selain itu, ia juga menegaskan tidak memiliki hubungan dengan perusahaan kereta api, sebab dirinya bukan konsultan di sana.
"Profesi saya sebelum gabung ke partai memang konsultan, itu tetap, sehingga saya akan memenuhi panggilan itu," imbuhnya.