Ridwan Kamil Digadang-gadang Maju Pilgub DKI, Elite Gerindra Bilang Begini
- VIVA/Riyan Rizki
Jakarta – Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria merespons soal nama mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang digadang-gadang akan maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024.
Riza yang merupakan eks Wakil Gubernur DKI itu mengaku kenal baik dengan Ridwan Kamil. Bahkan, pertemanan keduanya telah terjalin sebelum Ridwan Kamil dicalonkan sebagai Wali Kota Bandung oleh Partai Gerindra dan PKS pada 2013 lalu.
"Semuanya baik, sebelum-sebelumnya juga, sebelum Pilpres, sebelum Pemilu juga kita hubungan baik. Kita berteman semuanya, berteman baik. Hubungan baik dengan Ridwan Kamil apalagi sudah lama ya. Sejak dulu sebelum dicalonkan sebagai wali kota," kata Riza kepada wartawan, dikutip Jumat, 1 Maret 2024.
"Dulu kan Pak RK, Kang Emil itu kan yang mencalonkan pertama sebagai Walkot (Wali Kota) Bandung itu Partai Gerindra bersama PKS. Alhamdulillah berhasil," ujarnya.
Menurut dia, Ridwan Kamil tak hanya berhasil memimpin Kota Bandung, tapi juga Jawa Barat selama periode 2018-2023. Dengan keberhasilan itu, maka dia menilai sangat wajar jika Ridwan Kamil digadang-gadang maju sebagai calon gubernur (cagub) DKI.
Dia pun menghormati keputusan Partai Golkar yang kini menaungi Ridwan Kamil jika ingin mengusungnya sebagai cagub DKI Jakarta kelak.
"Insya Allah nanti kalau Kang Emil mau lagi jadi cagub, apakah di Jawa Barat atau di DKI tentu itu akan jadi kewenangan Partai Golkar ya. Kita lihat nanti keputusan Partai Golkar siapa yang diusung. Kita menghormati. Hubungan pribadi baik," ujar Riza.
Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan Golkar menyiapkan dua kader untuk maju di Pilkada DKI Jakarta tahun 2024. Golkar menyodorkan dua nama kadernya untuk bertarung sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta yaitu Ridwan Kamil dan Ahmed Zaki Iskandar.
"Dua-duanya sudah diberi surat Golkar, penugasan untuk Pilkada (DKI Jakarta)," kata Airlangga di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 26 Februari 2024.
Menurut Airlangga, baik Ridwan Kamil dan Ahmed Zaki Iskandar telah dipersiapkan partai di Pilkada DKI Jakarta karena keduanya sudah membantu meningkatkan suara Golkar di pemilu 2024.
Namun terkait siapa yang akan benar-benar maju bergantung pada hasil survei terakhir terkait kedua nama itu. "Nanti mengerucut dan akan dipilih dalam forum khusus sesuai jadwal Pilkada," ujar Airlangga.