Gerindra: Prabowo Akan Gunakan Jabatan Presiden untuk Bela Orang Miskin
- VIVA.co.id/Ilham Rahmat
Jakarta - Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan Prabowo Subianto bertekad untuk membela orang miskin, orang yang terpinggirkan, petani, pedagang hingga orang-orang yang selama ini tak menikmati pembangunan di Indonesia.
Jika menang Pilpres, Prabowo kata dia hanya akan menggunakan jabatannya selaku presiden untuk memastikan seluruh rakyat Indonesia hidup dengan baik.
"Pak Prabowo akan menggunakan jabatan ini sebagai presiden RI, beliau bertekad untuk membela orang miskin, untuk membela orang yang terpinggirkan, untuk membela petani, untuk membela pedagang, untuk membela orang-orang yang selama ini tidak menikmati pembangunan," kata Muzani di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, dikutip Jumat, 1 Desember 2023.
"Pak Prabowo ingin agar mereka memiliki hak hidup yang lebih baik," sambung Muzani.
Demi mewujudkan itu, Muzani menyebut Prabowo akhirnya menggaungkan program makan siang dan susu gratis kepada ibu hamil hingga siswa-siswi. Menurut Prabowo, program makan siang dan susu gratis adalah salah satu cara meningkatkan kesehatan dan gizi anak-anak.
"Menurut beliau, ini adalah cara untuk meningkatkan kesehatan anak-anak kita, cara untuk meningkatkan gizi anak-anak kita, sehingga anak-anak kita menjadi sehat, ibu hamil bisa melahirkan anak yang sehat dan ibunya sehat," ungkapnya.
Dengan adanya program tersebut, Muzani meyakini lima sampai 10 tahun lagi, Indonesia akan dipenuhi oleh generasi anak muda yang sehat dan cerdas.
"Lima, sepuluh, bahkan lima belas dan 20 tahun yang akan datang, Indonesia akan dipenuhi generasi yang sehat, generasi yang IQ-nya tinggi, generasi yang otaknya cerdas dan generasi yang fisiknya bagus, dengan begitu prestasi orang-orang akan meningkat, prestasi disekolahnya pun akan pintar, itulah harapan beliau (Prabowo)," tandas Muzani.