PKS Cibir Kritikan Ganjar Pranowo soal Penegakan Hukum Era Jokowi

Ketua Fraksi PKS di DPR, Jazuli Juwaini
Sumber :
  • Twitter Fraksi PKS

Jakarta - Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mengaku heran dengan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo yang mengkritik masalah penegakan hukum di Indonesia era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengalami penurunan.

Menurut Jazuli, jika catatan tersebut didasari unsur objektivitas, seharusnya Ganjar Pranowo mengkritik penegakan hukum sejak dahulu.

“Kalau PKS sih, kalau fondasi kritik lima tahun sepuluh tahun ini sudah oposisi. Jadi, kritiknya itu bukan gara-gara kecewa. Kritiknya itu [harusnya] objektif yang dilakukan,” kata Jazuli kepada awak media di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa, 21 November 2023.

Pasangan Capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jazuli lanjut mengklaim, Fraksi PKS sudah konsisten sepuluh tahun untuk beroposisi dan memperbaiki bangsa dan negara di luar pemerintahan. Maka kritik yang dilayangkan bersifat objektif.

“Jangan kemarin puji-puji sekarang maki-maki, hanya karena tidak didukung. Kalau PKS itu enggak gitu. Lakukannya lima tahun kita lakukan,” kata Anggota Majelis Syuro PKS itu.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada 14 November 2023 menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu 2024.

Peserta Pemilu 2024 adalah pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Ilustrasi Pemilu.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.