Suami Yenny Wahid Gabung Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Jadi Dewan Penasihat

Dhohir Farisi
Sumber :
  • Dokumen Pribadi

Jakarta - Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dhohir Farisi, ditunjuk menjadi anggota Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, sebagai capres-cawapres. Dhohir diketahui adalah suami dari Zannuba Ariffah Chafsoh, atau yang akrab disapa Yenny Wahid.

"Dhohir Farisi, suaminya Yenny Wahid," kata Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Senin, 6 November 2023. 

Yenny sebelumnya sudah mendeklarasikan diri untuk mendukung duet Ganjar Pranowo – Mahfud MD sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.

Sedangkan untuk Dewan Penasihat TKN Prabowo-Gibran, akan dipimpin langsung mantan Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal (Purn) Sutanto.

Selain nama Dhohir Farisi, ada sejumlah tokoh lain yang ikut masuk ke dalam susunan Dewan Penasihat Tim Kampanye Prabowo-Gibran. Mereka di antaranya, Akbar Tanjung, Agung Laksono, Edhi Baskoro Yudhoyono (Ibas), Deddy Mizwar.

Kemudian ada juga Fadli Zon, Siti Hediati Soeharto, Giring Ganesha, Komjen Pol (Purn) Boy Rafli, Habib Umar Assegaf hingga Habib Ahmad Bin Hasan Alaydrus.

Gibran Hadiri Pengumuman Tim Kampanye 

Sebelumnya diberitakan, bakal calon wakil presiden (cawapres) Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, menghadiri acara pengumuman tim kampanye nasional (TKN) Prabowo-Gibran hari ini, di sebuah hotel di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Senin, 6 November 2023.

Berdasarkan pantauan VIVA, Gibran tiba sekitar pukul 14.17 WIB. Gibran nampak mengenakan kemeja berwarna biru langsung memasuki ruang acara.

Di sisi lain, sejumlah tokoh politik ikut masuk menyusul Gibran. Mereka di antaranya, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno, Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor.

Kemudian, anggota Majelis Tinggi Demokrat Hinca Panjaitan, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep, Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie.