Debat Panas Syahganda vs Deddy Sitorus, Jokowi Disebut Presiden Paling Kacau
- Tangkapan layar akun Youtube tvOne
VIVA Politik – Aktivis yang juga pengamat sosial Syahganda Nainggolan, menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) adalah Presiden paling kacau dalam menggunakan kekuasaan. Pernyataan itu dibuat Syahganda karena melihat sejumlah tindakan yang dilakukan oleh Presiden Jokowi termasuk langkah Jokowi yang mengundang Ketua Umum Parpol Koalisi pendukung Pemerintah di Istana Kepresidenan.
"Presiden Jokowi ini adalah Presiden yang paling kacau dalam hal kekuasaan," kata Syahganda saat menjadi narasumber dalam program Catatan Demokrasi tvOne, Selasa 9 Mei 2023.
Mendengar hal tersebut membuat Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Deddy Yevri Sitorus yang juga hadir sebagai narasumber di acara terebut berang. Deddy meminta kepada Syahganda agar hati-hati dalam berbicara karena Syahganda sedang berbicara di ruang publik.
"Nah kan, kata-katanya, hati-hati, jangan gitu ngomong," kata Deddy
"Presiden paling kacau, Tarik dulu dong omongannya" lanjut Deddy
Syahganda kemudian tak mau mendengarkan dan masih terus berbicara menjelaskan maksudnya. "Entar dulu, tunggu," kata Syahganda
Melihat Syahganda yang tak mau mendengarkannya, Deddy berbicara dengan nada yang semakin meninggi dan sambil menunjuk-nunjuk Syahganda. "Tarik dulu omongannya!"
"Enggak Ada!" balas Syahganda yang juga berbicara dengan nada tinggi dengan yang juga sambil menunjuk Deddy Sitorus.
"Wah ini di depan publik, sembarangan anda ngomong presiden paling kacau. Tarik dulu omongannya," kata Deddy.
Kemudian Syahganda meneruskan omongannya. Menurutnya Jokowi jadi presiden paling kacau karena beberapa persoalan, pertama mencuatnya isu bahwa Jokowi ingin memperpanjang jabatan.
"Pertama memperpanjang jabatan, yang kedua, (isu) mau jabat 3 periode, ketiga ini mau ikut cawe-cawe pilpres 2024," ujar Syahganda.
Setelah penjelasan Syahganda itu pun kondisi mulai kondusif. Deddy mulai menahan diri dan Syahganda pun berusaha mendengar penjelasan dari narasumber lainnya dan diskusi tersebut kembali berjalan normal.