Sekjen Golkar: Airlangga Usulkan Tiga Nama Pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora ke Jokowi

Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus (kiri)
Sumber :
  • VIVA/B.S. Putra

VIVA Politik – Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus mengatakan bahwa Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyodorkan tiga nama pengganti Zainudin Amali sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) kepada Presiden Joko Widodo.

"Ketua Umum kita sudah memberikan ke Presiden. Kita tinggal tunggu Presiden milih yang mana dari tiga calon yang diusulkan," kata Lodewijk di komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023.

Lodewijk enggan membeberkan nama-nama tersebut dan meminta publik untuk menunggu pengumuman resmi dari Presiden Jokowi terkait sosok pengganti Zainudin Amali.

Menpora, Zainudin Amali

Photo :
  • PSSI

Dia hanya memberi petunjuk tiga usulan nama yang disodorkan kepada Presiden Jokowi itu tidak jauh dengan nama-nama potensial pengganti Menpora yang beredar di publik.

Wakil Ketua DPR itu menjelaskan bahwa usulan nama yang diserahkan Airlangga itu dikurasi berdasarkan kriteria yang diberikan Presiden Jokowi untuk mengisi kursi Menpora di Kabinet Indonesia Maju.

Mengenai hal tersebut, kata dia, Jokowi menaruh fokus menyangkut Indonesia yang akan menjadi tuan rumah dalam gelaran Piala Dunia U20 pada 20 Mei-11 Juni 2023.

"Yang jelas harus bisa ngurusin pemuda dan olahraga, kan itu. Artinya, dia punya akses ke kepemudaan dan punya akses untuk bagaimana meningkatkan olahraga," ujarnya.

Ilustrasi jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

Dia menyebut pembahasan tiga nama yang diusulkan untuk menggantikan posisi Menpora itu telah dibahas secara internal partainya usai Zainudin Amali menyatakan mengundurkan diri.

"Di situ Pak Amali menyampaikan surat pengunduran diri kepada Presiden dan sudah diterima Presiden. Nah, berikutnya Presiden minta kepada Ketum siapa calon Menpora," katanya.

Pada, Senin, 13 Maret, Presiden Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Menteri Pemuda dan Olahraga selepas pengunduran diri Zainudin Amali.

Jokowi, saat ditemui di sela-sela kegiatannya di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Kesiman Kertalangu, Denpasar, Bali, Senin, menyampaikan sejauh ini dia belum menentukan pengganti definitif Menpora RI.

Pada Senin, Zainudin Amali menyatakan sudah tak lagi menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga setelah surat pengunduran dirinya resmi diterima Presiden.

"Senin ketemu Pak Jokowi, pagi hari ini saya sudah ketemu beliau. Beliau menyampaikan sudah menerima surat, diizinkan untuk mundur dari Menpora," kata Zainudin Amali saat mendampingi Ketua Umum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Politikus Partai Golkar itu mengundurkan diri karena ingin fokus mengurus Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengingat pada Kongres Luar Biasa PSSI bulan lalu dia terpilih sebagai Wakil Ketua Umum I PSSI. (ant)