Soal Tambah Anggota Koalisi, PDIP: Diputuskan Para 'Dewa'
- VIVA/Ridho Permana
VIVA – Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Aria Bima mengatakan, persoalan masuknya partai lain dalam koalisinya akan menjadi ranah ‘Para Dewa' memutuskan.
Tentunya, menurutnya, juga dibicarakan dengan partai pengusung.
"Pilihan-pilihan untuk ada dalam kekuasaan dan di luar kekuasaan. Kalau dalam kekuasaan sebagai partai pengusung, kalau dalam bahasa TKN (Tim Pemenangan Nasional) adalah para 'dewa yang nanti akan memutuskan, Para dewa, Pak Jokowi-Kiai Ma'ruf Amin dikonsultasikan dan dibicarakan dengan partai pengusung," kata Aria dalam diskusi Indonesia Lawyer Club di tvOne, Selasa 9 Juli 2019.
Ia menjelaskan, hasil kemenangan pemilu hanya dilihat sebagai suatu peristiwa kontestasi politik. Unggulnya suara dan kemenangan hanya sebagai konsekuensi dalam kontestasi.
"Kami berkeyakinan, untuk menang kalah hanya sebatas kontestasi. Dalam hal memperjuangkan kepentingan rakyat bangsa, mewujudkan kesejahteraan, tak ada kalah menang," kata Aria.
Ia menegaskan tak melihat Prabowo-Sandiaga sebagai musuh. Tetapi, justru sebagai mitra demokrasi. (asp)