Baliho Capres Mirip Bule Muncul di Jakarta Selatan

Baliho capres mirip bule di Jakarta Selatan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Bayu Nugraha.

VIVA - Sebuah baliho yang menampilkan pria berwajah mirip bule muncul di Jalan Warung Jati Barat, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa, 17 April 2018, pagi. Tepatnya, di sisi jalan dari arah Ragunan menuju Kuningan.

Baliho itu memperlihatkan foto seorang pria berjas hitam lengkap dengan peci dengan warna senada. Dalam foto berlatar belakang merah putih itu, terdapat tulisan Dr. Sam Aliano.

Tepat di bawah nama itu, tertulis "Calon Presiden 2019" berikut beberapa tagline sekaligus visi misinya. Ada pun janji seperti yang tertulis di baliho adalah "Indonesia bebas hutang", "Indonesia bubar hari kiamat" dan "Umrah gratis per 1 orang".

Namun, belum diketahui pasti apa maksud dari pesan-pesan yang ingin disampaikan figur di baliho tersebut. Ternyata, baliho serupa juga terdapat di persimpangan Patung Dirgantara alias Tugu Pancoran dan simpang tiga Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Beberapa warga yang melintas menyempatkan untuk memotret baliho tersebut dengan kamera hapenya. Menurut warga setempat, baliho tersebut sudah terpasang sejak Senin, 16 April 2018.

"Setahu saya, ada petugas papan reklame yang pasang gambar itu dari tadi (Senin) malam," kata seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari Sam Aliano terkait kemunculan baliho tersebut. Sam Aliano merupakan politisi asal Indonesia sekaligus Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia Muda. (mus)