Deddy Mizwar Klaim Mampu Raup Dukungan 60 Persen Warga Bogor
- VIVA/Adi Suparman
VIVA – Calon gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar mengaku optimis mampu meraih 60 persen suara di Kabupaten dan Kota Bogor untuk memenangkan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018.
Hal tersebut diungkapkan Deddy Mizwar disela kampanye di Pasar Leuwi Liang Kabupaten Bogor. Bahkan, dengan perkembangan tersebut, tim pemenangan '2DM' menargetkan mendapatkan suara lebih dari 60 persen.
"Kita optimis raihan suara di wilayah Bogor bisa maksimal, malah bisa mencapai 60 persen dari DPT (Daftar Pemilih Tetap) nya," ujar Deddy Mizwar, Sabtu 24 Februari 2018.
Tercatat di Kabupaten Bogor saat ini terdapat 3,3 juta DPT dan dikategorikan tertinggi di Jawa Barat. ditambah dengan Kota Bogor yang juga memiliki jumlah DPT cukup tinggi.
"Kalau memenangkan 60 persen saja itu luar biasa, makanya kami akan sering ke Bogor, ada sembilan hari rencana kita ke Bogor. Kabupaten Bogor itu wilayahnya luas dan penduduknya terbanyak," katanya.