Jabat KSAU, Yuyu Sutisna Naik Pangkat Jadi Marsekal TNI

Kepala Staf TNI AU, Marsekal Yuyu Sutisna.
Sumber :
  • VIVA/Agus Rahmat

VIVA – Marsekal Madya Yuyu Sutisna dilantik menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Udara oleh Presiden Joko Widodo, di Istana Negara, Rabu 17 Januari 2018.

Pengangkatan itu, tertuang dalam Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 2 TNI tahun 2018. Bersamaan dengan itu, juga diterbitkan Kepres pengangkatan pangkat satu tingkat, sehingga kini menjadi Marsekal Yuyu Sutisna.

Kenaikan pangkat KSAU yang baru itu, tertuang dalam Kepres Nomor 3 TNI tahun 2018 tentang kenaikan pangkat dalam golongan perwira tinggi TNI. Dalam Kepres itu, Presiden menaikkan pangkat satu tingkat untuk Yuyu,

"Menjadi Marsekal TNI terhitung mulai tanggal di tetapkan Presiden Republik Indonesia," bunyi Keppres itu.

Pelantikan di Istana oleh Presiden bersamaan dengan pelantikan pejabat negara lainnya. Yakni Menteri Sosial yang baru Idrus Marham, Kepala Staf Kepresidenan yang kini dijabat Jenderal (Purn) Moeldoko, dan Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Agum Gumelar.

Marsekal Yuyu disebutkan memiliki harta tidak bergerak berupa tanah dan bangunan yang nilainya Rp3,5 miliar. Aset tersebut tersebar di sejumlah lokasi, seperti di Bogor, Kabupaten Bandung, Kota Bekasi, dan Jakarta Timur.

Selain itu, lulusan Akademi TNI Angkatan Udara tahun 1986 ini memiliki harta bergerak yakni mobil Toyota Avanza, VW Combi, VW Beetle, Toyota Hardtop, Mitsubishi Pajero, dan motor Honda Astrea. Total aset tersebut senilai Rp526,5 juta.

Yuyu juga disebutkan memiliki logam mulia, batu mulia, hingga barang-barang seni dan antik, yang seluruhnya senilai Rp135 juta. Dia juga memiliki giro atau setara kas sejumlah Rp160 juta dan US$43.580. (ren)