Gempa, Tiga Layanan RSUD Banyumas Lumpuh

Gempa bumi yang berpusat di selatan Jawa.
Sumber :
  • Twitter

VIVA – Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Banyumas Jawa Tengah menghentikan sementara tiga layanan untuk pasien menyusul gempa bumi semalam. Langkah ini dilakukan karena kondisi gedung rusak berat. Pengelola RSUD itu masih mendata kerusakan yang terjadi.

Tiga layanan yang dihentikan yakni radiologi, haemodialisa dan laboratorium. Gedung untuk tiga unit layanan ini mengalami kerusakan parah, dinding gedung tiga lantai ini retak. Bahkan di bagian belakang, atap gedung ambruk. Seluruh dinding retak dengan alur yang mengarah kerusakan struktur gedung. 

Sedangkan bagian dalam gedung seperti plafon juga rusak.

Pasien di tiga layanan ini, terutama hemodialisa atau cuci darah, dialihkan ke rumah sakit lain.

Sementara, pengelola RSUD masih berupaya membenahi peralatan agar bisa difungsikan lagi.
RSUD Banyumas merupakan bangunan yang terdampak paling parah akibat gempa bumi tengah malam tadi.

tvOne/Sodik Jatmiko/Banyumas Jawa Tengah