Mereka Patungan Beli Jam Tangan Rp1,3 Miliar untuk Novanto

Setya Novanto
Sumber :
  • Anadolu Ajansi/Eko Siswono Toyudho

VIVA – Terdakwa Andi Agustinus alias Andi Narogong mengaku pernah memberikan jam tangan Richard Mille seharga Rp1,3 miliar kepada Ketua DPR, Setya Novanto. Jam tangan tersebut merupakan hadiah ulang tahun Novanto.

Selain itu, Andi mengakui hadiah arloji mewah tersebut sekaligus ucapan terima kasih atas bantuan Setya Novanto yang telah meloloskan anggaran proyek e-KTP di DPR RI.

Hal itu diungkapkan Andi saat memberikan keterangan sebagai terdakwa di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis, 30 November 2017.

"Itu ucapan terima kasih atas anggaran," kata Andi.

Menurut Andi, mulanya salah satu pengusaha yang ikut dalam proyek e-KTP, Johannes Marliem, mengajaknya untuk memberikan hadiah kepada Novanto. Waktu itu bertepatan dengan tanggal ulang tahun Novanto, 12 November 2012.

Diketahui, Andi Narogong dan Direktur Biomorf Lone LLC, Johannes Marliem merupakan salah satu penggarap e-KTP 2011.

"Marliem bilangnya ini mau ulang tahun Pak Novanto, bagaimana kalau kita patungan beli jam," lanjut Andi.

Menindaklanjuti ajakan Marliem, Andi memberikan uang Rp650 juta, atau separuh dari harga jam tangan kepada Marliem. Kemudian, Marliem membelikan jam tangan itu di Amerika Serikat.

"Saat diberikan, Pak Novanto senang. Saya bilang, 'Ini ada hadiah kami berdua atas bantuan Bapak selama ini'," kata Andi. (ase)