Pasar Ateh Bukittinggi Kebakaran, Ribuan Kios Hangus

Pasar Ateh, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, terbakar, Senin, 30 Oktober 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Andri Mardiansyah (Padang)

VIVA – Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias mendatangi langsung lokasi pusat pertokoan yang terbakar di kawasan Pasar Ateh, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, Senin, 30 Oktober 2017.

Hingga saat ini, berdasarkan data sementara, sekitar 1.043 kios milik pedagang ludes terbakar api. "Saat ini kami masih berupaya memadamkan api, data sementara yang diperoleh dari dinas pasar ada sekitar 1.043 kios yang sudah ludes terbakar," kata Ramlan. 

Namun, menurut Ramlan, angka tersebut belum valid, kemungkinan akan terus bertambah. Sebab, sumber api masih terlihat. Api tidak hanya membakar lantai II dan III, namun juga menjalar ke lantai I.

Saat ini, lanjut Ramlam, petugas pemadam kebakaran masih berupaya melakukan pemadaman dan pendinginan. Armada pemadam kebakaran yang dikerahkan tidak hanya berasal dari Kota Bukittinggi, namun juga Damkar Padang Panjang, Tanah Datar dan Pariaman. (mus)