Celana Nyentrik Jokowi di Latihan Perang Natuna

Presiden Jokowi pada saat di Natuna.
Sumber :
  • Foe Peace - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo kembali muncul dengan penampilan nyentrik. Kali ini Jokowi tunjukkan ketika menghadiri puncak latihan Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI 2017 di Tanjung Datuk, Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), Jumat, 19 Mei 2017.

Dalam acara itu, dengan santainya, Jokowi datang dengan bercelana jeans biru dan jaket berwarna cokelat. Penampilan non-formal Jokowi itu terlihat sangat kontras dengan orang-orang di sekelilingnya.

Di lokasi itu, seluruh yang hadir mengenakan pakaian resmi. Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu memakai celana bahan berwarna hitam dan kemeja putih. Sementara, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo terlihat mengenakan pakaian loreng lengkap laiknya seorang prajurit TNI. Begitu juga dengan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Dalam kesempatan itu, Jokowi menjelaskan bahwa latihan PPRC sangat penting bagi TNI. Hal itu untuk menunjukkan pada dunia bahwa TNI solid.

"Latihan dalam rangka pertahanan kita. Latihan dalam rangka menunjukkan kepada kita semuanya kesiapan TNI dalam rangka mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia," tutur Presiden Jokowi di Tanjung Datuk, Natuna, Kepulauan Riau (Kepri).

Kemudian, Jokowi juga menjelaskan kalau di balik puncak latihan PPRC hari ini, sebenarnya TNI sudah melakukan rangkaian pelatihan cukup lama. Kata dia, rangkaian pelatihan telah dilakukan sejak 6 bulan lalu.

"Latihan seperti ini sudah berjalan 6 bulan dengan tahapan-tahapan yang pada hari ini tadi bisa kita lihat bersama. Betapa kesiapan baik di darat baik di laut baik di udara betul-betul dalam keadaan siap apabila diperlukan oleh negara, saya kira itu," lanjut dia. (ren)