Real Count KPU 100 Persen, WH Ungguli Tipis Rano Karno

Cagub dan cawagub Pilkada Banten
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Hasil akhir penghitungan real C1 dari TPS untuk Pilgub Banten telah keluar. Dari 100 persen data yang masuk, pasangan nomor urut 1, Wahidin Halim dan Andika Hazrumy, berhasil mengungguli pasangan nomor urut 2, Rano Karno-Embay Mulya Syarif.

Dari data yang dihimpun VIVA.co.id dari situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Wahidin-Andhika memperoleh 50,93 persen dengan total suara 2.405.773. Sedangkan pasangan Rano Karno-Embay dengan perolehan suara 49,07 persen (2.317.745).

Sebagai catatan, data ini terkumpul dari total 16.540 TPS. Dari total pemilih sebanyak 7.732.869 hanya 4.874.816 atau 63 persen yang menggunakan hak pilihnya. Sedangkan yang memutuskan untuk golput sebanyak 2.858.053 pemilih atau 37 persen.

Untuk suara tak sah tercatat sebanyak 124.409 suara. Penghitungan berdasarkan data entry model C1 ini merupakan hasil sementara dan jika terdapat kesalahan pada model C1 akan dilakukan perbaikan pada proses rekapitulasi di tingkat atasnya. (one)