Ganjar Pranowo Lebaran Bersama Korban Longsor Purworejo

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, bersama korban bencana longsor di Desa Karangrejo, Kecamatan Loano, Purworejo.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dwi Royanto

VIVA.co.id - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, merayakan Idul Fitri 1437 Hijriah di kampung halamannya di Kabupaten Purworejo. Ia bahkan menjadwalkan merayakan Lebaran bersama korban bencana longsor di Desa Karangrejo, Kecamatan Loano, Purworejo.

Seperti halnya Lebaran tahun lalu, Ganjar sengaja melakukan salat Id di luar Kota Semarang, yang merupakan pusat pemerintahan Jawa Tengah.

"Silaturahmi Gubernur dengan korban bencana alam di Kabupaten Purworejo dilakukan pada hari ketiga Lebaran. Kedatangan Gubernur diharapkan dapat menjadi penyemangat warga untuk bangkit dan kembali menjalani kehidupan dengan lebih baik lagi," kata Kepala Biro Hubungan Masyarakat Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Sinoeng Rachmadi, pada Rabu, 6 Juli 2016.

Hari ini, Gubernur menunaikan salat Idul Fitri di Alun-alun Kabupaten Purbalingga, yang merupakan kampung halaman istrinya, Siti Atiqah. Ia juga menggelar open house atau ramah tamah bersama masyarakat yang ingin bersilaturahmi dan halalbihalal hingga pukul tiga sore.

“Keesokan harinya, Gubernur juga melaksanakan open house di kampung halamannya Purworejo, tepatnya di kediaman Ibu Wati, Jalan Kantor Pos Nomor 1 Kutoarjo,” kata Sinung.

Open house di Kutoarjo dilangsungkan dua sesi. Sesi pertama pukul 10.00 WIB sampai 12.00 WIB, dilanjutkan sesi kedua pada pukul 13.00 WIB sampai 15.00 WIB. Masyarakat Kutoarjo dan sekitarnya dapat bersilaturahmi dengan Gubernur pada waktu-waktu itu.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Heru Sudjatmoko, menunaikan salat Id di Lapangan Pancasila (Simpanglima) Semarang. Silaturahmi Gubernur bersama masyarakat Kota Semarang dan sekitarnya pada Senin, 11 Juli 2016.

"Selain bersilaturahmi dengan pegawai, acara ini juga terbuka untuk seluruh masyarakat umum," kata Sinung.