Pasien Haji 2015 Akhirnya Tiba di Indonesia

Menteri Kesehatan menyambut pasien
Sumber :
  • VIVA.co.id/Putri Firdaus

VIVA.co.id – Hj. Culan Kasim (58) yang terkena heat stroke saat peristiwa Mina di Arab Saudi pada 24 September 2015 akhirnya dipulangkan ke Indonesia. 

Pasien asal Padang tersebut tiba mendarat Minggu, 1 Mei 2016, sekitar pukul 13.00 WIB di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta.

Sebelumnya, Culan telah dirawat di rumah sakit Garda Nasional Arab Saudi selama tujuh bulan dan akan melanjutkan perawatannya di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta.

Nila F. Moeloek menyatakan bahwa proses pemulangan Hj. Culan dibantu oleh pihak kerajaan Arab Saudi dengan fasilitas Medevac (Aeromedical Evacuation) atau ambulan udara dari bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Sabtu, 30 April 2016, pukul 19.00 waktu setempat.

"Alhamdulillah pemerintah Arab Saudi mau membantu dengan Medevac," kata Nila, saat konferensi pers saat penyambutan pasien di Bandara Halim Perdana Kusuma, Minggu, 1 Mei 2016.

Nila menuturkan, dengan upaya ini keadaan pasien akan semakin membaik jika berada dekat dengan keluarga. 

"Saya percaya bahwa dengan bersama keluarganya pasien kondisinya akan lebih baik dari yang sekarang," katanya lagi.

Kepulangan Hj. Culan juga didampingi oleh dua tenaga medis dari Rumah Sakit Garda Nasional Saudi Arabia, Hikmah Nur Hasan dan Zuheir Thahrir Abdurrahim, untuk memonitor keadaan Hj. Culan hingga di Tanah Air.