Menyedihkan, Singa Dibius Dipaksa Foto di Taman Safari

Kondisi singa 'ngantuk' yang dipaksa untuk melayani foto dengan pengunjung. Terlihat petugas beberapa kali memaksa singa untuk mengangkat kepalanya.
Sumber :
  • VIVA.co.id/scorpionmonitor.org

VIVA.co.id – Sebuah video yang menampilkan seekor singa - yang dalam kondisi letih dan dipaksa berfoto dengan pengunjung - beredar luas di media sosial. Kejadian itu dikabarkan berlangsung di Taman Safari Indonesia.

Ironisnya, sebagaimana ditayangkan di laman facebook milik Scorpion Wildlife Trade Monitoring Group, singa dewasa yang berada di Taman Safari Indonesia menurut beberapa akun pengunjung malah diduga dibius agar bisa tenang dan melayani pengunjung yang ingin berpose.

Investigator senior Scorpion Wildlife Trade Monitoring Group Marison Guciano dalam keterangan tertulisnya, Rabu 6 April 2016, menyebut perlakuan terhadap singa tersebut sangat kejam.

Apalagi Taman Safari Indonesia adalah anggota dari Asosiasi Dunia Kebun Binatang dan Aquaria (WAZA). "Perlakuan Taman Safari Indonesia kepada singa yang ditempatkan di tempat dengan tidak ada air dan digunakan sebagai promosi untuk foto foto adalah pelanggaran kode etik WAZA," kata Marison.

Marison berharap, pejabat terkait segera memeriksa dugaan 'penyiksaan' terhadap binatang dilindungi tersebut. Termasuk menelisik dugaan adanya indikasi obat bius agar Singa tetap bisa melayani pengunjung yang hendak berpose.

"Kami juga menghimbau, agar KLHK bisa memastikan bahwa pembiusan singa agar bisa berfoto dengan manusia demi mendapatkan uang, bisa dihindari pada masa mendatang,” kata Marison.

Berikut bisa dilihat di video singkat ini, bagaimana letihnya singa di Taman Safari yang dipaksa meyanai pose para pengunjung.