BMKG: Kemungkinan Tsunami Kecil

Ilustrasi lokasi gempa Mentawai.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperbaharui tentang kabar gempa di Mentawai, Rabu, 2 Maret 2016. Kepala BMKG memastikan bahwa gempa berkekuatan 7,8 skala richter.

"Memang di atas ambang nilai tsunami. Letaknya kira-kira 800 km barat daya dari Padang," kata Kepala BMKG, Andi Eka Sakya, dalam perbincangan dengan tvOne, Rabu, 2 Maret 2016.

Meski demikian, Eka mengatakan bahwa titik gempa itu di luar jalur subduksi atau zona berupa jalur tumbukan antar lempeng benua dengan lempeng dasar samudra. Sehingga, ia optimis tsunami tidak terjadi.

"Kami mempunyai keyakinan terjadinya tsunami sangat kecil sekali," ujar Andi Eka.

Keyakinan itu dikuatkan oleh laporan petugas BMKG di Nias, Pulau Sitoli. Bahkan di sana, mereka tidak merasakan gempa.

"Nias Selatan merasakan seperti halnya mobil lewat depan rumah. Bengkulu, Muko-muko tidak merasakan apa-apa," lanjut dia.

Eka juga belum mendapatkan laporan mengenai kerusakan akibat gempa tersebut khususnya di wilayah Pantai Barat Sumatera. Saat ini, BMKG baik di Nias, Muko-muko, Lampung, juga Tangerang, terus memonitor keadaan. (ase)