Pesawat Latih TNI Jatuh di Kota Malang
Rabu, 10 Februari 2016 - 11:48 WIB
Sumber :
- Tribratanewsjatim.com
VIVA.co.id - Pesawat terjatuh di wilayah Gang 12, Jalan Laksda Sucipto, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, sekitar pukul 10:00 WIB, Rabu, 10 Februari 2016. Pesawat menimpa permukiman padat penduduk.
Baca Juga :
Yosua, warga setempat mengatakan saat itu sekitar pukul sepuluh pagi. Dia melihat pesawat terbang menanjak sebelum kemudian menukik dan terjatuh menimpa perumahan padat penduduk. “Pesawatnya loreng, terdengar suara seperti mesin rusak kemudian jatuh keluar asap dan bau aftur," kata Yosua.
Informasi yang beredar terdapat seorang warga sipil wanita bernama Erna Wahyu Ningtias yang meninggal di peristiwa itu.
Kondisi di lokasi sekarang proses evaluasi masih terus berlangsung. Aparat melakukan sterilisasi wilayah di sekitar tempat kejadian berlangsung. Belum ada konfirmasi resmi dari aparat terkait pesawat yang terjatuh. Informasi awal menyebut pesawat itu adalah jenis Super Tucano. Sementara di lokasi terdapat banyak petugas militer, kepolisian, tim SAR dan sejumlah mobil pemadam kebakaran.