Kapolri Lantik Kepala Brimob dan 7 Kapolda Baru
Senin, 11 Januari 2016 - 10:53 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin
VIVA.co.id -
Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) dan pelantikan Kepala Korps Brimob serta tujuh Kapolda. Badrodin berharap, para petinggi baru itu bisa membuat terobosan untuk meningkatkan kinerja Polri.
"Semoga dapat menghadirkan semangat baru, inovasi dan terobosan yang kreatif selaku insan Bhayangkara sejati," ujar Badrodin di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta, Senin, 11 Januari 2016.
Badrodin menuturkan bahwa pergantian atau mutasi ini adalah proses yang wajar di institusi Polri. Tujuannya tentu membuat Korp Bhayangkara menjadi lebih baik.
"Harus dapat dipandang sebagai upaya bersama untuk menjaga dinamika organisasi Polri, regenerasi dan kaderisasi Sumber Daya Manusia Polri," ujarnya.
Berikut daftar mutasi terbaru di tubuh Polri:
Kapolda Kepulauan Riau (Kepri), Brigadir Jenderal Polisi Arman Depari, menduduki jabatan baru sebagai Deputi Pemberantasan di Badan Narkotika Nasional (BNN).
Posisi Kapolda Kepri diisi oleh Brigjen Pol Sambudi Gusdian, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Kepala Korp Lalu Lintas (Wakakorlantas) Polri.
Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Iza Fadri, menjabat sebagai Staf Ahli Sosial Politik Kapolri. Jabatan Kapolda Sumsel diisi oleh Irjen (Pol) Djoko Prastowo, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Badan Intelijen Keamanan (Wakabaintelkam).
Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT), Brigjen Pol Endang Sunjaya, menduduki jabatan baru, yaitu Inspektur Wilayah III Inspektorat Pengawasan Umum Polri. Jabatan Kapolda NTT diisi oleh Widyo Sunaryo, yang tengah menjabat Kepala Divisi Hubungan International Mabes Polri.
Baca Juga :
Kapolda Maluku Brigjen Pol Murad Ismail diganti oleh Brigjen Pol Ilham Salahudin yang sebelumnya Ilham menjabat sebagai Wakapolda Sumatera Utara. Sedangkan Murad menduduki Kepala Korp Brigade Mobil (Brimob). (one)