Abu Bromo Sampai Kota Malang, Pertama Sejak Erupsi
Jumat, 8 Januari 2016 - 14:14 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/D.A. Pitaloka
VIVA.co.id - Kota Malang di Jawa Timur diguyur hujan abu dari erupsi Gunung Bromo sepanjang pagi hingga siang pada Jumat, 8 Januari 2016.
Baca Juga :
Hujan abu di wilayah Kota Malang adalah pertama kali sejak Bromo erupsi pada akhir 2015. Sebelumnya, hujan abu hanya mencapai wilayah Kabupaten Malang, seperti di Kecamatan Jabung, Poncokusumo, dan Tumpang.
Wilayah itu adalah kawasan yang lebih dekat dengan Bromo dibanding Kota Malang.
Hujan abu terpantau cukup deras pada Jumat pagi. Jika berada di luar rumah, mata terasa pedih akibat terpapar abu.
“Seharian rasanya seperti makan abu, banyak yang masuk ke mulut," kata Shuvia, seorang warga Joyo Agung, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, pada Jumat, 8 Januari 2016.
Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang sudah membagikan 5.000 masker kepada sejumlah pengguna jalan di tiga titik di wilayah Kota Malang, antara lain, sekitar Jalan Tlogomas, Merjosari, dan Balai Kota Malang.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Malang, J. Hartono, mengaku sudah mengantisipasi hujan abu mencapai Kota Malang. Petugas menerima pembaruan informasi tentang perkembangan status kegempaan Gunung Bromo dan pergerakan arah angin dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika.
Menurut Hartono, dampak abu dirasakan meluas hingga Kota Malang, karena arah angin yang meniupkan abu ke arah barat. Hujan abu susulan bisa dipastikan terjadi lagi jika angin bertiup ke arah yang sama.
“Kami membuka donasi masker dari pihak mana pun, tim reaksi cepat kami akan membantu menyebarkan masker," ujarnya.
Status aktivitas Gunung Bromo naik menjadi siaga sejak 4 Desember 2015. Aktivitas vulkanik gunung itu terus meningkat. Status aktivitasnya masih tetap di level III atau siaga sampai 8 Januari 2016.