Absen Dari Paripurna, SBY Berkegiatan di Yogya

Presiden Jokowi saat menerima kunjungan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo

VIVA.co.id - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak masyarakat untuk menghormati langkah presiden Joko Widodo dalam menjalankan tugasnya sebagai kepala negara. Termasuk, menghormati langkah Jokowi merombak (reshuffle) enam menterinya.

"Saya kira kita berikan kesempatan untuk bekerja dengan baik, pak Jokowi telah melakukan reshuffle. Saya berasumsi, tujuan baik mudah-mudahan membawa perubahan yang lebih baik," ucapnya, saat menghadiri kegiatan Komunitas Indonesia Future Society di kawasan Keraton Yogyakarta, Jumat petang, 14 Agustus 2015.

Tampaknya kegiatan itu menjadi alasan bagi SBY untuk absen dari pidato kenegaraan menyambut HUT RI ke-70 di DPR RI Jumat pagi kemarin. Dalam kegiatan itu, SBY didampingi istrinya Ani Yudhoyono. Dia berpesan agar kalangan muda aktif berkegiatan sosial.

Dalam pidato kenegaraan Presiden Jokowi di Ruang Sidang Paripurna Gedung DPR, Jumat 14 Agustus kemarin, SBY memang tak tampak dalam barisan mantan Presiden RI. Tampak hadir di acara itu mantan Presiden  Megawati Soekarnoputri, B.J. Habibie, lalu mantan Wakil Presiden Tri Sutrisno, Hamzah Haz, dan Boediono.

Juru bicara Partai Demokrat Imelda Sari mengonfirmasi jika petinggi partainya itu tengah pulang kampung.

"Lagi ke luar kota, pulang ke Pacitan (Jawa Timur). Kegiatan pulang kampung saja," kata Juru Bicara Partai Demokrat Imelda Sari, kepada VIVA.co.id, Jumat.

Menurutnya, selama ini SBY selalu datang mengikuti sidang tahunan, termasuk pada detik-detik proklamasi 17 Agustus.

"Bapak kan, selama 10 tahun harus ngikuti rangkaian upacara kenegaraan detik-detik proklamasi. Biasanya seminggu (mempersiapkan), selama 10 tahun, dan itu tidak pernah merasakan suasana 17-an di luar Istana. Ini kali pertama beliau bisa pulang kampung, kangen suasana 17-an di luar Istana," jelas Imelda.

SBY ke Pacitan bersama dengan Ibu Ani Yudhoyono. Kemungkinan SBY, akan berada di kota kelahirannya itu hingga peringatan HUT kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2015. Tapi, Imelda yakin bila SBY sudah memberikan konfirmasi ketidakhadirannya kepada Jokowi.

"Saya enggak tanya tadi, tetapi yang disampaikan ada kegiatan di kampung, karena bapak (SBY) dari kemarin sudah berangkat. Setahu saya, sudah 10 tahun dan ini waktunya beliau merasakan 17-an di kampung."

Laporan: Nuryanto/Yogyakarta (asp)