Penutupan Bandara Jember dan Ternate Diperpanjang

Gunung Gamalama
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Abdul Fatah

VIVA.co.id - Kementerian Perhubungan menginformasikan penutupan Bandara Notohadinegoro di Jember dan Bandara Sultan Babullah di Ternate diperpanjang hingga Minggu 19 Juli 2015.

Penutupan kedua bandara tersebut masih diakibatkan erupsi gunung Raung dan Gunung Gamalama yang mengganggu jalur penerbangan di kedua bandara tersebut.

Berdasarkan Notam No. C0581/15 Bandara Notohadinegoro Jember penutupannya diperpanjang sampai dengan Minggu 19 Juli 2015 pukul 06.00 WIB. Dan sesuai dengan Notam No. C0580/15 Bandara Sultan Baabullah penutupannya diperpanjang sampai dengan Minggu 19 Juli pukul 17.00 WIB.

"Abu vulkaniknya masih menutup ruang udara di bandara jadi masih membahayakan penerbangan di Jember dan Ternate. Jadi penutupan bandaranya diperpanjang," kata J.A. Barata selaku Kepala Pusat Komunikasi Publik di Posko Mudik Kemenhub, Sabtu 18 Juli 2015.

Diketahui, akibat erupsi Gunung Raung di Jawa Timur dan Gunung Gamalama di Maluku Utara sejumlah penerbangan di kedua bandara tersebut mengalami gangguan.

Seperti erupsi gunung Gamala yang menggangu delapan rute penerbangan dari dan ke Ternate Sabtu ini, termasuk Cengkareng-Ternate, Ternate-Ujung Pandang, Ternate Ambon, Manado-Ternate,Ternate-Pulau Wangi-wangi,Surabaya-Ternate, Ternate - Labuha, dan Ternate- Sanana.


Laporan: Diantywinda