KPK 'Bidik' Bupati Musi Banyuasin Pahri Azhari
Senin, 22 Juni 2015 - 05:45 WIB
Sumber :
- Foto: VIVA.co.id/Aji Yk Putra
VIVA.co.id
- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah membidik Bupati Musi Banyuasin Pahri Azhari dalam kasus dugaan suap dalam pembahasan rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Perubahan Musi Banyuasin 2015. KPK geledah kediaman Pahri Azhari yang berada di Jalan Supeno, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil, Palembang.
"Benar, bahwa untuk kepentingan penyidikan dugaan suap di Kabupaten Muba, Sumsel, pada hari ini(Minggu, 21 Juni 2015) penyidik KPK melakukan penggeledahan di beberapa lokasi di Palembang. Dari lokasi tim menyita sejumlah dokumen," kata Priharsa melalui pesan singkat, Minggu 21 Juni 2015.
Baca Juga :
Keempat tersangka dicokok KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada Jumat, 19 Juni, hingga Sabtu 20 Juni 2015. Dalam OTT itu KPK menyita barang bukti sebesar hampir Rp2,56 miliar. KPK menduga ini adalah pemberian pertama dalam kasus tersebut. Saat ini empat tersangka ditahan di Rumah Tahanan Pomdam Guntur Cabang KPK dan Rumah Tahanan Cipinang, Jakarta.