Amien Rais: Umat Islam Bersatu, Prabowo-Hatta Menang

Capres-Cawapres Gerindra-PAN Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa mendeklarasikan sebagai pasangan Capres-Cawapres RI 2014-2019 di Jakarta, Senin (19/5/2014).
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews - Pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa, diyakini akan memenangi pertarungan untuk menuju ke kursi RI 1 dan RI 2 di Pilpres 2014, asalkan seluruh umat Islam bersatu dan memberikan dukungannya.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional Amien Rais dalam acara Tabligh Akbar Politik Islam (TAPI) hari ini, Selasa, 27 Mei 2014.

"Insya Allah, yang penting kita semua betul-betul bersatu. Mari kita memohon kepada Allah agar dimudahkan untuk kemenangan ini," ucap Amien di Masjid Al-Azhar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tempat diselenggarakannya acara ini.

Menurutnya, Koalisi Merah Putih yang terbentuk sekarang merupakan 'the second golden chance' atau kesempatan emas kedua bagi partai-partai politik berideologi Islam agar bisa meraih kursi di pemerintahan.

"Indikasi-indikasi yang ada sekarang menunjukkan bahwa ini ada the second golden chance. Kalau kita kompak dan berdo'a, saya yakin sekali koalisi ini akan menang," ucapnya.

Amien juga mengatakan bahwa koalisi yang sempat terbentuk di awal-awal masa reformasi dulu kandas karena masih kurangnya pengalaman dari partai-partai politik Islam pada saat itu.

"Dulu poros tengah sempat terjadi, tapi dulu fondasinya masih ala kadarnya, semoga sekarang tidak," ucap Amien.

Ia mengharapkan agar koalisi yang terbentuk saat ini mendapatkan ridho dari Allah agar bisa memenangkan Pilpres 2014 mendatang. "Yang jelas dulu Allah belum belum mengizinkan, tapi semoga saat ini tidak lagi. Kita gunakan mental Perang Badar," ucap Amien.

Tiga dari enam partai peserta Koalisi Merah Putih yang mengusung Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa berideologi Islam, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Bulan Bintang (PBB). Sedangkan 3 partai lain anggota koalisi adalah Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Golkar.