Momen Menteri Ara Minta Izin ke Gibran Hanya Tampilkan Foto Prabowo

Menteri Perumahan Rakyat Maruarar Sirait
Sumber :
  • Youtube

Jakarta, VIVA - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun 2024, di Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Kamis, 7 November 2024.

Dalam Rakornas itu, seluruh pengambil keputusan di tingkat pusat dan daerah berkumpul dan mendapatkan arahan khusus dari Presiden Prabowo Subianto.

Salah satu yang hadir yaitu, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait. Saat sebelum menyampaikan pidato kepada jajaran Pemerintah Daerah (Pemda) Maruarar meminta izin kepada seluruh peserta bahkan Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka karena hanya memajang foto Prabowo di data paparannya.

Wakil Presiden Indonesia Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • dok Setwapres

Mulanya, Maruarar mendapat giliran menyampaikan beberapa data kepada seluruh jajaran pejabat Pemda, termasuk Kepala Daerah. Ia menilai acara yang digelar Kemendagri merupakan langkah strategis untuk kemajuan Indonesia.

"Bapak Mendagri yang saya hormati, terima kasih undangannya. Saya kementerian yang baru mendapat kehormatan. Ini acaranya luar biasa, ini lah koordinasi kita. Saya fikir arah ke depan sangat ditentukan oleh bapak-bapak dan ibu-ibu yang ada di tempat ini," kata Maruarar.

Ia juga menyapa dan memberikan wejangan kepada jajaran TNI dan Kejaksaan untuk bisa memiliki hunian pribadi setelah memasuki masa pensiun.

"Teman-teman dari TNI ya, tolong diperhatikan. Semoga teman-teman dari daerah, prajurit-prajurit juga punya harapan, punya rumah ke depan. Jangan hanya pensiun dikasih rumah dinas dan sesudah pensiun dikeluarkan dari rumah dinas," kata Maruarar.

"Kita harus buat para prajurit TNI kita, kejaksaan kita, ASN kita memiliki harapan untuk masa depan yang lebih baik dari awal," sambungnya.

Setelah itu ia akan memulai paparannya dengan menampilkan beberapa slide data. Namun, dalam slide data tersebut hanya terpampang foto Presiden Prabowo Subianto. 

Lantas, ia meminta izin kepada Gibran karena tidak menampilkan fotonya. Maruarar menegaskan bahwa seluruh jajaran kementerian dan Pemerintah Daerah hanya berada di bawah komando Prabowo.

"Saya ijin sama pak Wapres gambarnya hanya bapak Prabowo. Karena kita satu komando, satu barisan, satu hati dan satu jiwa di bawah komando bapak Prabowo," tutur dia.

Sebagai informasi, kegiatan Rakornas ini dibuka langsung oleh Presiden Prabowo Subianto dan ditutup oleh Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka.

Dalam laporannya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menjelaskan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Prabowo. Gelaran ini bertujuan untuk mengoordinasikan dan mengharmonisasikan Pemda dan pemerintah pusat, dalam mendukung program prioritas serta arah kebijakan Presiden Prabowo.

“Untuk itu izinkan untuk menghaturkan ucapan terima kasih kepada Bapak Presiden yang telah meluangkan waktu untuk menyampaikan arahan kepada kepala daerah dan seluruh jajaran Forkopimda, sekaligus pimpinan instansi vertikal tingkat provinsi kabupaten/kota,” jelasnya.

Selain berisi arahan Presiden Prabowo, Rakornas ini menghadirkan sejumlah narasumber dari jajaran Kabinet Merah Putih yang terbagi ke dalam empat panel. Masing-masing panel membahas isu strategis. Ini misalnya pada panel pertama yang membahas 

“Diharapkan melalui kegiatan ini ada arahan dari pemerintah pusat, khususnya dari Bapak (Presiden) yang akan dipedomani oleh seluruh kepala daerah dan jajaran Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) dan sekaligus pimpinan instansi vertikal provinsi,” jelasnya.