Audiensi dengan Gemabudhi, Wapres Gibran Dukung Agenda Anjangsana Kebangsaan di Jambi

Wapres Gibran Rakabuming Raka Audiensi dengan Gemahbudhi.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA - Dewan Pengurus Pusat Generasi Muda Buddhis Indonesia (Gemabudhi) menggelar audiensi dengan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka. Audiensi itu bagian rangkaian acara Anjangsana Kebangsaan yang diinisiasi DPP Gemabudhi di Jambi pada 3 November 2024. 

Audiensi diikuti Ketua Umum DPP Gemabudhi Bambang Patiaya, Wakil Ketua Sugiartana, Wakil Ketua Wiryawan, Dewan Pembina, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Jambi serta Ferry Firmansyah ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gemabudhi Jambi, dan Anes Dwi Prasetya selaku Ketua Stering Comitte (SC). 

"Agenda audiensi ini merupakan bagian dari rangkaian acara Anjangsana Kebangsaan DPP Gemabudhi serta sekaligus mengkonfirmasi kehadiran mas Wapres untuk hadir membersamai agenda kita nanti," kata Anies, Kamis, 31 Oktober 2024.

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka

Photo :
  • Sekretariat Presiden

Sementara, Wapres RI Gibran Rakabuming menyampaikan apresiasi kepada DPP Gemabudhi atas undangan yang diberikan terhadapnya. Dia mendukung penuh terlaksananya agenda Anjangsana Kebangsaan.

“Saya pribadi mendukung penuh terlaksananya agenda Anjangsana Kebangsaan ini. Semoga jadi wadah silaturahim dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan bangsa indonesia," jelas Gibran.

Anes menghaturkan terimakasih kepada Gibran yang sudah berkenan menerima audiensi. Ia berharap Gibran bisa hadir di Jambi dalam acara Anjangsana Kebangsaan DPP Gemabudhi.

Adapun Anjangsana Kebangsaan DPP Gemabudi 2024 akan menghadirkan beberapa tokoh nasional seperti Menteri Pemuda Olahraga Republik Indonesia RI, Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha, Kementerian Agama RI, serta sejumlah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI.