Soroti Kelangkaan Pupuk, Setyo Wahono Janji Perkuat Sektor Pertanian Bojonegoro
- Istimewa
Jakarta, VIVA - Bakal calon Bupati (Cabup) Bojonegoro, Setyo Wahono menyoroti kelangkaan pupuk di Kabuaten Bojonegoro, Jawa Timur. Setyo punya komitmen siap memberantas kelangkaan pupuk di Bojonegoro. Wahono dikenal sebagai figur yang peduli dengan petani di Bojonegoro.
"Saya akan menjamin sekaligus memberantas kelangkaan pupuk di Bojonegoro," kata Wahono, Jumat, 20 September 2024.
Wahono mengatakan, dirinya sangat paham dengan kondisi dan kesulitan yang dialami para petani. Ia mengatakan demikian karena latar belakangnya sebagai anak dari seorang petani.
"Saya ini anak petani, masalah petani itu selalu sama. Kalau enggak pupuk mahal, yo pas panen raya harganya anjlok," tutur Wahono.
Pun, dia bilang punya rencana memperkuat sektor pertanian di Bojonegoro. Menurut dia, pertanian merupakan sektor penting dan vital untuk menyejahterakan para petani serta mendongkrak perekonomian daerah.
"80 persen petani dan sektor pertanian jadi sektor utama dan akan menjadi skala prioritas kami ke depan," lanjut Wahono.
Maka itu, ia menegaskan, langkahnya dalam memberantas kelangkaan pupuk nanti dengan mendirikan koperasi. Dengan demikian, koperasi itu akan berkolaborasi dengan Bumdes guna menjaga daya beli masyarakat dan harga jual pupuk tetap stabil.
"Saya akan menjamin ketersediaan pupuk dan salah satu caranya yaitu dengan mendirikan koperasi serta berkolaborasi dengan Bumdes guna mempertahankan stabilitas harga," ujar Wahono.