JK, Sri Mulyani hingga Quraish Shihab Sambut Paus Fransiskus di Masjid Istiqlal

Jusuf Kalla dan Prof Dr Quraish Shihab menyambut Paus Fransiskus di Istiqlal
Sumber :
  • KWI

Jakarta, VIVA – Sejumlah pejabat negara dan tokoh lintas agama ikut menyambut kedatangan pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia sekaligus Kepala negara Vatikan, Paus Fransiskus di Masjid Istiqlal, Kamis, 5 September 2024.

Berdasarkan pantauan VIVA, Paus tiba sekitar pukul 09.05 WIB, pada Kamis, 5 September 2024 dengan Toyota Kijang Innova Zenix berwarna putih bernomor polisi SCV 1. Ia disambut Imam Besar Masjid Istiqlal KH Nasaruddin Umar. 

Warga bersorak ceria menyambut kedatangan Paus Fransiskus sambil melambaikan tangan dan memakai pernak-pernik bergambar Pemimpin Umat Katolik dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan itu seperti kipas dan gantungan kunci.

Uniknya, kedatangan Paus di Masjid Istiqlal, disambut hangat dengan iringan musik dari sekelompok anak-anak yang memainakan rebana.

Menkeu Sri Mulyani, Jusuf Kalla dan beberapa pejabat menyambut Paus Fransiskus

Photo :
  • KWI

Selain disambut Imam Besar, beberapa pejabat dan tokoh agama yang hadir antara lain Wakil Presiden 10 dan 12 Jusuf Kalla, Ibu Negara Sinta Nuriyah Gus Dur, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Investasi Rosan Roeslani, Menkominfo Budi Arie Setiadi, 

Ada Wakil Menag Saiful Rahmat Dasuki, Dubes Indonesia untuk Vatikan, Prof Dr Quraish Shihab, Yeni Wahid, perwakilan dari PBNU, Muhammadiyah, dan beberapa ormas keagamaan lainnya.

Diketahui, Indonesia menjadi negara pertama dalam rangkaian kunjungan Paus Fransiskus ke kawasan Asia Pasifik, yaitu pada 3 sampai dengan 6 September 2024.

Pemimpin umat Katolik tersebut telah bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta kemarin. Kemudian, hari ini, Paus Fransiskus menghadiri pertemuan antar agama di Masjid Istiqlal, Jakarta.

Paus Fransiskus melanjutkan kunjungannya dengan melakukan pertemuan dengan penerima manfaat organisasi amal di Kantor Konferensi Waligereja Indonesia, kemudian pada pukul 17.00 WIB memimpin Misa Suci Akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Paus akan melanjutkan kunjungan ke Port Moresby (Papua Nugini) dan Vanimo dari 6-9 September 2024, Dili (Timor Leste) dari 9-11 September 2024, dan Singapura dari 11-13 September 2024.