Wapres Minta Polri Tindaklanjuti Sosok T Terkait Judi Online

Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin
Sumber :
  • Kementerian PUPR

Jakarta, VIVA - Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin meminta Bareskrim Polri untuk menindaklanjuti soal sosok berinisial "T" yang disebut-sebut jadi aktor di balik praktik judi online. 

Hal itu disampaikan Wapres usai menghadiri Pelantikan Pamong Praja Muda IPDN Tahun 2024 di Jawa Barat pada Kamis, 1 Agustus 2024. 

"Memang diungkap dalam Sidang Kabinet itu kan ada pihak-pihak yang berinisial T. Tentu Sidang Kabinet tidak menindaklanjuti. Nah, sekarang kan sudah diungkap, sudah dilaporkan ke Bareskrim," kata Wapres Ma’ruf Amin.

Wakil Presiden Maruf Amin saat menyampaikan keterangan pers usai memberikan Orasi Ilmiah pada Sidang Senat Terbuka Universitas Islam Nusantara (UNINUS), Kamis, 16 November 2023.

Photo :
  • ANTARA/Andi Firdaus


Sebelumnya, sosok inisial T tersebut diungkap oleh Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani. Benny pun telah memenuhi panggilan Bareskrim Polri atas pernyataannya tersebut.

Wapres Maruf Amin lantas menekankan bahwa pengungkapan sosok "T" tersebut penting agar tidak menimbulkan polemik di publik. 

"Sudah dipanggil gitu istilahnya, tinggal ditindaklanjuti saja oleh Bareskrim seperti apa? Siapa? T itu siapa? Betul atau tidak?,” ujarnya.

Menurut dia, sekarang sudah menimbulkan spekulasi dengan munculnya inisial ‘T’ yang disebut pengendali judi online.

“Nah, itu supaya nanti dibikin lebih terang saja karena ini sudah terbuka, semuanya sudah tahu sudah di-publish, sudah dilaporkan kepada Bareskrim tinggal Bareskrim menindaklanjuti. Kita harapkan nanti tidak lagi akan polemik T itu siapa? T ini, T itu. Kan bisa salah-salah itu kan. Jangan-jangan T ini. Jangan-jangan T itu. Kan banyak nama T. Saya kira itu saja," pungkasnya.