Kapolri Minta Maaf karena Capaian Polri Jauh dari Kesempurnaan
- VIVA/Yeni Lestari
Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat karena capaian kinerja institusi Kepolisian Republik Indonesia (Polri) masih jauh dari kesempurnaan.
“Berbagai capaian kinerja masih jauh dari kesempurnaan. Kami atas nama (Polri) paling dalam mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya,” kata Sigit saat Rilis Akhir Tahun 2023 di Mabes Polri pada Rabu, 27 Desember 2023.
Oleh karena itu, Sigit mohon doa dari masyarakat supaya bisa melaksanakan tugas lebih baik lagi ke depannya. Selain itu, ia menegaskan Polri akan bertindak tegas kepada anggotanya yang melakukan pelanggaran.
“Mohon terus didoakan dan didukung melaksanakan tugas kami. Kami akan melaksanakan tugas dan Polri tegas pada pelaku kejahatan, tegas kepada anggota yang melanggar, humanis dalam mengabdi kepada masyarakat mendengarkan aspirasi dan keluhan secara langsung,” ujarnya.
Di samping itu, Sigit juga memohon dukungan kepada para stakeholder TNI, kementerian, lembaga, tokoh-tokoh, aktivis, buruh dan lainnya.
“Kami mohon dukungan dan pengawasan agar komitmen kami dapat kami pegang teguh, sehingga Polri mampu melaksanakan tugas setiap pelayanan kepada masyarakat sebagai transformasi Polri yang Presisi,” ujarnya.