Anies Optimis Cak Imin Mampu Kuasai Debat Cawapres

Capres nomor urut 1, Anies Baswedan di Lombok, NTB.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Satria Zulfikar (Mataram)

Lombok – Calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan optimis calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mampu menguasai debat pada 22 Desember 2023 mendatang.

Hal itu dikemukakan Anies saat mengunjungi Pondok Pesantren Al-Aziziyah di Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat, Selasa, 19 Desember 2023.

Menurut Anies, Cak Imin sudah melewati berbagai macam tukar pikiran sejak masih muda. “Gus Imin itu seorang yang sudah melewati berbagai macam tukar pikiran sejak masih muda, dan sesungguhnya debat ini adalah wahana menyampaikan apa yang sudah menjadi pikirannya, apa yang sudah ada dalam dirinya,” kata Anies.

Capres nomor urut 1, Anies Baswedan di Lombok, NTB.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Satria Zulfikar (Mataram)

Eks Gubernur DKI Jakarta ini optimis Cak Imin mampu menunjukan gagasan yang baik saat berlangsungnya debat nanti.

“(Debat) itu tidak bisa dipersiapkan seperti pentas teater yang bisa dihafalkan, enggak bisa dihafalkan, karena itu kami optimis sekali Gus Imin akan hadir menunjukan pikirannya, gagasannya, cara berpikir, berkomunikasi,” ujarnya.

Anies akan berkomunikasi intens dengan Cak Imin sebelum debat putaran kedua berlangsung, seperti yang sebelumnya telah dilakukan.

“Tentu ada, seperti kemarin saya diskusikan juga sama Gus Imin sebelum debat. Masyarakat NTB itu kritis, cerdas, penuh semangat dan selalu mengikhtiarkan perubahan, jadi kami yakin Insya Allah semangat perubahan ini,” kata Anies.

Dalam kunjungan ke Lombok, Anies memiliki sejumlah agenda. Selain mengunjungi pondok pesantren, Anies juga mengunjungi Islamic Center Mataram dan menemui ribuan relawan di GOR Mataram hingga sore hari.