Upaya Pemadaman Kebakaran Hutan Gunung Merbabu di Boyolali Dilanjutkan Pagi Ini

Kebakaran Hutan di Lereng Gunung Merbabu Boyolali, Jawa Tengah
Sumber :
  • Agus S tvOne/ Relawan Rempala

Boyolali – Kebakaran hutan terjadi di lereng Gunung Merbabu, tepatnya di Desa Ngagrong, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Kamis kemarin 21 September 2023.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali, Suratno, menjelaskan kebakaran terindentifikasi pada Kamis sore sekitar jam 15.00 WIB. 

Masyarakat yang berada di sekitar lokasi, melihat titik api dan kemudian menyampaikan informasi tersebut ke Basecamp Rempala yang berada di Desa Ngagrong yang berjarak sekitar 5 kilometer dari titik kebakaran.

"Dari perkembangan yang ada kami dari BPBD Kabupaten Boyolali beserta rekan-rekan untuk menyiapkan logistik seperlunya untuk kepentingan personel yang sejak tadi berupaya melakukan pemadaman," katanya kepada awak media, Kamis malam.

Suratno mengatakan, berdasarkan hasil rapat BPBD bersama Balai Taman Nasional Gunung Merbabu (BTNGMb), TNI, Polri, dan relawan, upaya pemadaman untuk malam hari dihentikan sementara.

"Pada malam hari ini api masih menyala di titik-titik tertentu dan ini tergantung pada angin. Kita berdoa saja agar kebakaran di lereng Gunung Merbabu ini segera padam," ujarnya.

Suratno mengatakan, sejauh ini kebakaran hutan telah mencapai seluas 5 hektare. Selanjutnya, upaya pemadaman akan kembali dilakukan pada Jumat pagi (22/9/2023) dengan menerjunkan tim gabungan. 

"Kita akan menurunkan tim gabungan untuk melakukan upaya mengkarantina titik kebakaran agar tidak meluas," ujarnya.

Laporan: Agus S/ tvOne, Jawa Tengah.