Usung Ganjar Pranowo, Zulhas: PAN Siap Kerja Sama dengan PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan
Sumber :
  • Dok. Istimewa

VIVA Politik - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan menegaskan partainya siap bekerja sama dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) usai mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden 2024.

"Kami ucapkan selamat Pak Ganjar sudah dicapreskan. Kami doakan mudah-mudahan sukses. Kami siap kerja sama dengan kekuatan politik mana pun," kata Zulhas di Masjid Istiqlal pada Sabtu, 22 April 2023.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memakaikan peci ke Ganjar Pranowo

Photo :
  • Tangkapan layar


Maka dari itu, Menteri Perdagangan ini mengatakan partainya segera melakukan komunikasi soal pengusungan Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden RI 2024 dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Pertemuan tersebut rencananya bakal digelar setelah Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah/2023.

"PAN kan memang sudah dekat (dengan PDIP). Semua dengan parpol kami komunikasi," ujarnya. 

Sebelumnya, Zulkifli Hasan menyebut bahwa sosok Gubernur Jaw Tengah, Ganjar Pranowo dikenal sebagai pemimpin yang sukses dan merakyat. Menurut dia, Jawa Tengah mengalami kemajuan pesat dipimpin Ganjar.

"Saya ucapkan selamat kepada Pak Ganjar. Saya kenal betul Pak Ganjar itu pemimpin yang sukses, merakyat, Jawa Tengah maju pesat di bawah kepemimpinan Pak Ganjar, kita doakan mudah-mudahan sukses," kata Zulhas.

Sebelumnya diberitakan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi mengumumkan bakal calon presiden yang mereka usung pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Pengumuman dilakukan pada Jumat, 21 April 2023, bertepatan dengan Hari Kartini. 

PDI Perjuangan mencalonkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang diketahui juga sebagai kader partai berlambang banteng dengan moncong putih itu. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Istana Batu Tulis Bogor, Jawa Barat.

"Maka pada jam 13.45 dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," kata Megawati kepada wartawan melalui siaran langsung YouTube PDI Perjuangan pada Jumat, 21 April 2023.