Divonis Hari Ini, Berikut Profil Bripka Ricky Rizal yang Sempat Tolak Perintah Sambo

Ricky Rizal, Bripka RR, Sidang Pembacaan Replik
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Nasional – Para pelaku pembunuhan anggota polisi Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, menghadapi siding vonis pada pekan ini. Setelah Mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo dijatuhi hukuman mati dan sang istri, Putri Cendrawathi divonis 20 tahun penjara, kini giliran Kuat Maruf dan Ricky Rizal atau Bripka RR yang akan disidangkan pada Selasa 14 Februari 2023.

Sidang vonis Ricky Rizal digelar di ruang utama PN Jaksel dan dimulai sekitar pukul 09.30 hingga selesai. Namun, siapa sebenarnya ajudan Ferdy Sambo yang menolak untuk menembak Brigadir J? berikut profilnya:

Ricky Rizal, Bripka RR, Sidang Pembacaan Replik

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Nama Bripka Ricky Rizal atau RR mulai mendapat perhatian publik setelah memberi kesaksian bahwa dirinya menolak perintah Ferdy Sambo untuk menembak Brigadir J. Ia adalah salah satu mantan ajudan Ferdy Sambo, yang bertugas menjadi ajudan Putri Cendrawathi.

Pria berusia 30 tahun tersebut berasal dari Tegal, Jawa Tengah dan kini mempunya 3 orang anak. Ricky Rizal mempunyai seorang istri yang bernama Chacha Wibowo.

Ricky Rizal adalah anggota polisi yang berpangkat Bripka (Birgadir Polisi Kepala). Pangkat Bripka yang dimilikinya tersebut merupakan Bintara tingkat empat di Polri, yang memiliki tanda kepangkatan berupa empat buah segitiga bersusun dengan warna perak. 

Dirinya juga merupakan ajudan senior karena telah bergabung dengan keluarga Ferdy Sambo sejak 2013. Kala itu, Ferdy Sambo menjabat sebagai Kapolres di Brebes, Jawa Tengah, pada 2013 hingga 2015.

Sebelumnya, Bripka RR juga pernah diajak kembali menjadi ajudan pada 2018. Hanya saja, ia menolak dengan alasan pertimbangan keluarga. Namun selepas itu, ia kembali menjadi ajudan Ferdy Sambo pada Februari 2021.

Namun, menurut keterangan, Bripka RR ditugaskan tidak sesuai dengan tugas pokoknya (tupoksi) sebagai anggota Polri. Erman Umar, kuasa hukum Bripka Ricy Rizal, mengatakan bahwa tugas Bripka Ricky Rizal adalah mendampingi anak Ferdy Sambo yang kuliah di Taruna Nusantara Magelang.

Selain itu, ia juga ditugaskan untuk mengurus rumah Ferdy Sambo di Magelang. Padahal, seharusnya ia bertugas sebagai pasukan Bawah Kendali Operasi (BKO) Divpropam Polri.

Ferdy Sambo, Putri Candrwathi, Ricky Rizal dan Kuat Maruf

Photo :
  • Istimewa

Namun, Jaksa Penuntut Umum (JPU) tetap menganggap Bripka RR telah melakukan tindakan dukungan untuk terlibat dalam aksi niat pembunuhan berencana Brigadir J.

Bripka Ricky Rizal juga diketahui memiliki keluarga yang berasal dari kalangan Polisi dan TNI. Adik ipar Bripka RR juga seorang polisi, seperti yang diungkapkan langsung oleh pengacaranya.

Sebelumnya, Jaksa penuntut umum (JPU) sebelumnya menuntut Kuat dan Ricky dengan pidana delapan tahun penjara lantaran terbukti turut serta melakukan pembunuhan berencana terhadap Yosua.

Keduanya dinilai melanggar Pasal 340 juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. Pembunuhan terhadap Brigadir J terjadi pada Jumat, 8 Juli 2022 di rumah dinas Sambo nomor 46 di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan.