Bharada E: Ferdy Sambo Tertawa dan Akui Salah Senjata Saat Tembak Yosua

Ferdy Sambo
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Nasional - Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E mengatakan sempat melihat Ferdy Sambo tertawa setelah mengaku salah menggunakan senjata.

Hal itu diungkapkan Bharada E saat menjadi saksi untuk terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu, 30 November 2022.

Bharada E

Photo :
  • tvOne/Muhammad Bagas

Cerita dari Ferdy Sambo Soal Salah Tembak

Awalnya, jaksa penuntut umum bertanya soal adanya cerita dari Ferdy Sambo mengenai salah tembak setelah peristiwa penembakan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat terjadi.

"Dalam ruang Provost tersebut, Sambo pernah cerita kejadian itu lagi misal salah tembak dan lain-lain?" tanya jaksa di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu, 30 November 2022.

"Itu bukan di Provost, tapi di kediamannya. Jadi, saat itu ada saya dan bang Ricky juga. Sempat beliau berulang kali ke kami, bilang sambil ketawa, sempat bilang salah pakai senjata," tutur Bharada E.

Bharada Richard Eliezer tiba di PN Jakarta Selatan.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Rahmat Fatahillah Ilham

Salah Tembak atau Salah Senjata

Jaksa kemudian mengonfirmasi kembali mengenai tawa yang dilontarkan Ferdy Sambo. Selain itu, jaksa juga turut memastikan apakah yang terjadi itu salah tembak atau salah pakai senjata.

"Penyampaian itu kayaknya ada yang salah sambil ketawa?" tanya jaksa lagi.

"Iya sambil ketawa dia," jawab Bharada E.

"Salah tembak kah?" tanya jaksa.

"Salah pakai senjata," tegas Bharada E.

Ricky Rizal Membantah

Sementara itu, terdakwa Ricky Rizal menepis pernyataan dari Bharada E soal Ferdy Sambo salah menggunakan senjata. Ricky Rizal sama sekali tidak pernah mendengar Ferdy Sambo bicara soal salah pakai senjata sambil tertawa.

"Yang kedua, yang salah tembak saya tidak pernah disampaikan sama bapak, beliau salah tembak yang menggunakan senjata itu bersama RE," kata Ricky Rizal.

"Maksudnya bagaimana?" tanya hakim.

"Tadi saudara RE menyampaikan beberapa saat setelah penembakan kami dikumpul dan kami dipanggil terus disampaikan bapak, itu salah tembak sampai ketawa-ketawa sama RE sama saya, bahwa beliau salah menggunakan senjata. Saya tidak pernah mendengar itu dari Bapak FS," tegas Ricky.

"Ada saudara ngomong gitu?" tanya hakim ke Bharada E.

"Jadi, pada saat itu, sempat waktu itu Pak FS bilang ke saya di situ ada saya ada bang Ricky juga Pak FS bilang bahwa sambil ketawa sempat salah pakai senjata, gitu saja," kata Bharada E.

"Biarkan hakim yang menilai," tegas hakim.