Begini Tahapan Pelaksanaan Haji 2022 dari Awal Hingga Akhir

Ilustrasi Jemaah Haji
Sumber :
  • vstory

VIVA Nasional – Sempat 2 tahun tertunda akibat pandemi COVID-19, akhirnya pada tahun 2022 Pemerintah Arab Saudi mengizinkan kembali untuk melakukan ibadah haji untuk umat Muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Tahun ini Indonesia menerbangkan sebanyak 240 kelompok terbang (kloter) dari 13 embarkasi  yang terdiri dari 100.052 jemaah dan 1.901 petugas. Kloter tersebut terbagi menjadi dua gelombang dengan perbedaan kota pendaratan. Gelombang pertama diberangkatkan menuju Madinah sementara gelombang kedua terbang ke Jeddah. 

Perjalanan kloter paling pertama jemaah haji Indonesia diberangkatkan pada 4 Juni 2022 dan mendarat di Bandara Amir Muhammad Bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah. Total perjalanan gelombang pertama dari berangkat hingga kembali ke Tanah Air berlangsung dari 4 Juni hingga 30 Juli 2022. Untuk gelombang kedua dari 19 Juni sampai 14 Agustus 2022.

Hari terakhir kedatangan jemaah haji Indonesia di Jeddah

Photo :
  • MCH 2022

Tahapan pelaksanaan haji 2022

Bagi jemaah gelombang pertama, begitu sampai di Madinah mereka melakukan sejumlah ziarah dan melaksanakan ibadah sambil menunggu giliran untuk diberangkatkan ke Mekah untuk melakukan umrah. Sementara jemaah gemobang kedua ketika mendarat di Jeddah langsung diberangkatkan ke Mekah.

Petugas melepas keberangkatan jemaah haji ke Mekah dari Bandara Jeddah

Photo :
  • MCH 2022

Setelah melaksanakan ibadah umrah, seluruh jemaah akan pergi ke Arafah melaksanakan wukuf pada tanggal 9 Zulhijah. Jemaah haji Indonesia mulai diberangkatkan pada 7 Juli 2022. Selepas wukuf, para jemaah akan bergerak ke Muzdalifah untuk mabit (menginap) selama semalam. Pada tanggal 10 Zulhijah, jemaah haji pergi ke Mina untuk melempar jumrah. Pelontaran jumrah berlangsung hingga 13 Zulhijah.

Kerikil yang dikumpulkan di Muzdhalifah untuk melempar jumrah.

Photo :
  • ANTARA/HO.MCH2022.

Usai melontarkan jumrah, jemaah haji Indonesia pergi ke tempat penyembelihan kurban yang masih berada di Mina. Selesai rangkaian kegiatan di Arafah, Muzdalifah, dan Mina, jemaah haji kembali ke Mekah untuk menyelesaikan rukun haji di Masjidil Haram.

Ketika jemaah haji telah menyelesaikan seluruh rangkaian ibadahnya, mereka bersiap-siap menunggu giliran untuk dipulangkan ke Indonesia. Gelombang pertama mulai pulang dari 21 Juli hingga 5 Agustus 2022. Bagi jemaah haji Indonesia gelombang kedua, mereka akan bertolak ke Madinah terlebih dahulu sebelum pulang ke Tanah Air mulai dari 31 Juli sampai 14 Agustus 2022.